Puasa Ramadhan merupakan salah satu ibadah wajib umat islam, puasa merupakan ibadah menahan nafsu makan, minum, hubungan badan yang dilakukan mulai terbit fajar sampai terbenam matahari. Terkadang banyak sekali umat muslim yang tidak bisa melakukan puasa ramadhan dengan sempurna dikarenakan tidak adanya niat untuk menjalankan ibadah puasa ramadhan. Kita mungkin juga sering mendengar sebuah hadist dari Sahabat Abu Hurairah r.a., Rasulullah saw. pernah bersabda, "Banyak orang berpuasa yang tidak memperoleh apa-apa dari puasanya itu selain rasa lapar dan haus. Dan banyak orang melakukan qiyamullail (salat malam) tetapi tidak memperoleh apa-apa dari salat malamnya itu selain melek malam (tidak tidur) belaka."(Dikeluarkan oleh Ibn Majah dan An-Nasa'i).
Orang-orang seperti itu tidak mempunyai niat yang benar dalam melakukan ibadah puasa, mereka hanya ikut-ikutan tidak mengerti hakikat puasa ramadhan yang menahan nafsu. Dan tidak memanfaatkan waktu bulan Ramadan yang sangat berharga ini untuk kegiatan-kegiatan ibadah, baik yang bersifat individu maupun sosial. Termasuk dalam kategori itu, seperti dikatakan Syeikh Ibn Baz, adalah orang yang menghabiskan waktu puasanya untuk menonton bermacam kuis di televisi, santai-santai di jalan, begadang di malam hari sambil makan, minum, dan merokok di tempat-tempat hiburan, dan lain-lain.
Dan ada juga ibu-ibu rumahtangga yang sebelum ramadhan pun sudah sibuk dengan mempersiapkan Menu Puasa Sebulan. Berlomba-lomba belanja kebutuhan makanan untuk berbuka dan bersahur. Agar Anda mendapatkan berkah dibulan ramadhan, berikut beberapa tips menu puasa sebulan dari jurug.
Tidak Boros
Ingat dan pahami, puasa ramadhan adalah menahan nafsu baik makan maupun minum. Jangan sampai kita yang sedang berpuasa malah mengumbar nafsu makan dan minum kita saat berbuka dan bersahur dengan menu makanan spesial dan mewah. Kita berpuasa diharapkan mampu merasakan apa yang dialami oleh orang-orang miskin yang terkadang hanya makan sekali dalam sehari. Berbuka dan bersahur tidak mewah dan tidak boros itu yang dianjurkan.
Mengontrol Makanan
Puasa merupakan salah satu obat untuk penyakit, orang diabetes mellitus atau kencing manis dapat mengontrol kadar gula darah melalui puasa ini. Tapi ada juga saat puasa, kadar gula darahnya meningkat setelah berbuka dengan menu berbuka yang berlebihan dan tidak terkontrol. Hindari makan-makanan yang dapat memicu suatu penyakit seperti penyakit kencitn manis, asam urat, darah tinggi dll.
Ada 2 hal yang bisa Anda cermati ketika mempersiapkan menu puasa sebulan untuk keluarga Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar